TIPS MENGATASI HP KENA AIR
Tanpa sengaja Hp kita terkena air, kehujanan atau tercebur ke dalam air, beberapa tips berikut mungkin berguna : 1. Langsung cabut baterai hp tersebut karena kemungkinan air tersebut yang ada didalam mesin dapat mengakibatkan konslet di dalam board jika masih ada arus listrik dari baterai.2. Keringkan secepatnya dalam keadaan mati dengan hairdryer sampai benar benar kering, bila anda punya obeng hp, akan lebih baik di buka board nya dan keringkan, jika anda belum memahami / tidak bisa membuka lebih baik keringkan dari luar dan di jemur 2 - 3 jam.3. Diamkan Hp anda selama 1 - 2 hari di tempat yang kering / bila perlu di jemur sebentar agar benar benar yakin sudah kering, karena jika ada sedikit saja air mungkin bisa mengakibatkan konslet4. Setelah benar-benar kering silahkan dihidupkanTips :Jangan pernah mencoba menyalakan hp yang tercebur air, sebelum anda yakin betul bahwa kondisi hp anda sudah kering. Kalau anda ragu sebaiknya dibawa ke konter HP untuk diservis